KISAH CINTA PENUH PENGORBANAN MEMBARA, SANINDO KUDUS DAN SANINDO JEPARA
Apalah daya rasa tak bisa ditahan, pikiran pun malayang lewat tulisan.. Mulut terkunci rapi, hatipun akhirnya bercerita..
Aktifis, yang terlintas dalam benak kita adalah sosok inspiratif yang selalu aktif.. Hatinya tegar bagaikan karang di lautan, tak sedikit pun mengeluh, walau setiap waktu dihempas ombak diterjang badai.. Baginya, setiap masalah kehidupan adalah bara api yang membuat besi mudah ditempa menjadi sebuah belati.. Akan tetapi, soal cinta lain pula ceritanya.. Cinta bukan hanya berjuta rasa, tetapi juga yang melatari berbagai tindakan dan keputusan.. Dia datang secara perlahan, tak bisa diduga, dan tiba-tiba saja kita sudah berada dalam pelukan asmara. Manis-pahitnya.. Suka-dukanya.. Tawa dan tangisnya.. Lalu, bagaimana ketika seorang aktivis jatuh cinta ? Ceritanya pasti tidak sederhana.. Saat idealisme bertemu dengan kerinduan yang mengharu biru, semua menjadi tidak bisa diduga ke mana arahnya..
Kisah cinta itu dimulai dari pertemuan tak sengaja dengan seorang gadis cantik jelita berkacamata bulat merona di sebuah organisasi WG SANINDO (Wadah Gerakan Santri Indonesia) di rumah sang pria itu sendiri, pada hari Ahad, 26 November 2017.. Gadis itu mirip dengan perempuan dalam mimpinya.. Dia bernama Ana Rosyidah salah satu aktifis juga di Sanindo Jepara..
Seiring berjalannya waktu, perasaan kagum itu berubah menjadi sebuah rasa yang malu sekali dia menyebutnya, yaitu cinta.. Maka pria yang sering di sapa kang rohman atau kang otok santoso menganggapnya hanya perasaan suka saja . Tapi apalah daya, kang rohman tidak begitu pintar membohongi diri sendiri . Maka dia menyerah dan jujur pada dirinya sendiri bahwa mulai tumbuh bibit-bibit cinta di tanah hati yang sedang subur itu.. Hal ini membuatnya merasa canggung setiap kali dekat dengan gadis sholehah nan rupawan itu.. Karena itulah kang rohman selalu berusaha tampil sesempurna mungkin di depannya, meskipun respon mbak ana sangat cuek bebek bingit kala itu.. Hal ini bukannya tak beralasan.. kang rohman tau, bahwa diam-diam banyak pria yang juga menaruh hati pada mbak ana.. Tapi dia tak berhenti disitu saja, dia tetap berusaha sekuat tenaga, tentunya dengan meminta solusi kepada sang master cinta, presiden sanindo untuk dapat bersatu dan bersanding dengannya..
Singkat cerita, akhirnya pada hari Sabtu, 15 Agustus 2020.. Bersatulah mereka dalan ikatan suci, yaitu pernikahan sakral..
Barokallah, semoga kang rohman dan mbak ana mampu menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warahmah, dan segera diberi momongan anak yang sholeh sholehah.. amin ya rabbal alamin..
#wgsantriindonesia #wgsanindo #sanindo #wgsi #sanindolovestory #sanindomantu #sanindoekspati #sanindokudus #sanindojepara